Test

Test

Kamis, 17 Maret 2016

Persib vs Mitra Kukar, Imbang, Permainan Persib Mengecewakan!

Maung hampir terhempas dikandang sendiri!
Persib 1-1 Mitra Kukar


Laga Perdana Piala Bhayangkara 2016
10 Pemain Persib di tahan imbang Mitra Kukar
Persib gagal raih poin penuh di hadapan pendukungnya sendiri karena ditahan imbang 1-1 oleh Mitra Kukar di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kab. Bandung, Kamis (17/3) malam. Maung Bandung mesti tertinggal lebih dulu oleh gol Marlon Da Silva di babak pertama. Susah payah disamakan Vladimir Vujovic jelang pertandingan berakhir melalui tendangan penalty setelah sebelumny David Laly dilanggar di kotak terlarang. Kartu merah mewarnai laga, dimana M. Agung melanggar keras Bayu Pradana. Hasil ini menggagalkan target pelatih Dejan Antonic yang menyasar tiga poin di pertandingan pembuka
Ciri khas Persib di ISL dan Piala Presiden telah hilang, dimana umpan satu dua tidak ada. tadi yang berjalan adalah Long ball padahal selama ini itu adalah kekurangan terbesar persib.
Dalam pertandingan ini rapor pemain 'Anak Emas Dejan' Bermain yaitu Hermawan, Dias dan Kim.
Khusus untuk Hermawan dan Dias dua duanya bemain sangat jelek, tidak sesuai harapan yang di pakai mereka berdua adalah Long Ball. Untuk Kim nampaknya Dejan terlalu memaksakan Kim sebagai playmaker.
BABAK PERTAMA
Mitra Kukar menggebrak sedari awal babak pertama dimulai, berniat mengumpan bola tendangan bebas Michael Orah meluncur ke arah gawang Persib, I Made bereaksi menghalau bola. Banyak pelanggaran dilakukan Persib membuat Mitra Kukar melancarkan kembali tendangan terarah, giliran Bayu Pradhana kembali  I Made tampil sebagai pnyelamat.
Peluang emas Persib lahir menit 8, mendapat operan matang dari Tantan di kiri, Kim Jeffrey Kurniawan lakukan tendangan keras di dalam kotak penalty, Shahar Ginanjar memblok bola dengan aman. Selang dua menit Belencoso menangi duel dan menyundul bola, sayang headingnya lemah hingga bisa ditangkap Shahar.
Kedua kesebelasan saling bermain terbuka, Mitra Kukar memanfaatkan lebar lapangan dan menyerang melalui sayap, dimana ada Hendra Bayauw di kanan dan Septian David di kiri. Sementara Persib Bandung banyak melakukan long passing serta sekali-kali memanfaatkan crossing di kedua sayapnya.
Meskipun demikian, Maung Bandung masih bisa kuasai jalannya laga. Bahkan Tantan yang lolos dari perangkap offside gagal konversi peluang emas menjadi gol karena salah komunikasi dengan Belencoso menit 22. Publik tuan rumah terhentak ketika umpan matang Septian David dimaksimalkan striker anyar Mitra Kukar Marlon Da Silva menit 28. Sundulannya menghujam gawang I Made Wirawan, tak disangka Mitra Kukar mampu ungguli Persib lebih dulu 1-0.
Hariono cs. buru gol penyama kedudukan, menit 31 crossing Tantan dsambut Atep, sayang headingnya membentur mistar. Sementara itu, Mitra Kukar bereaksi, kecepatan Hendra Bayauw merepotkan lini pertahan Persib Bandung, bahkan menit 37 akselerasi Bayauw membuat Vladimir Vujovic dan Dias Angga kocar-kacir. Lepas dari kawalan dia pemain tersebut ia melesat sendirian mendekati Made, sayang tendangannya masih tipis menyamping.
Tidak sampai disitu, kini giliran David Maulana di kiri lepas sendirian dan melakukan tendangan yang mampu di blok Made bola rebound pun menerpa mistar menyelamatkan gawang Persib. Frustasi tak menemukan celah, Gian Zola lepaskan tendangan jarak jauh yang masih menyamping. Tendangan voli dari Vlado—sapaan akrab Vladimir pula masih bisa diamankan dengan tenang oleh Shahar. Skor 1-0 bertahan di babak pertama
BABAK KEDUA
Pada paruh kedua permainan kedua kesebelasan masih menerapkan skema yang sama, pelatih Dejan Antonic mulai mengganti pemainnya, Febri Hariyadi, M. Agung Pribadi masuk menggantikan Gian Zola dan Dias Angga. Persib tercatat banyak melakukan pelanggaran, Febri Hariyadi, Tantan dan Hariono diganjar kartu kuning dalam kurun waktu 15 menit.
Tak juga menemui great permainan, Dejan masukkan Taufiq, Samsul Arif mengganti Atep dan Tantan. Memasuki menit 66 Mitra Kukar dapat tendangan bebas di depan kotak penalty, berbahaya bagi Made lantaran tendangan Rodrigo keras menerpa mistar gawang. Kartu kuning kembali keluar dari saku wasit ditujukan untuk Vlado dan Rodrigo yang melakukan protes keras.
Dejan Antonic kembali melakukan pergantian pemain, Belencoso, dan Laly ditarik keluar dimasukkan Yandi Sofyan, David Laly. Pergntian pemain tampakna tidak membuahkan hasil lantaran tak ada peluang emas tercipta. Beberapa kali kesalahan umpan dilakukan oleh beberapa pemain Persib.
Upaya mengejar ketertinggalan semakin berat saat M. Agung Pribadi diganjar kartu merah langsung oleh wasit. Pemain jebolan Persib itu melakukan tekel berbahaya terhadap Bayu Pradhana di depan wasit. Sang pemain pun langsung meninggalkan lapangan lantaran tak mau menghambat rekan-rekannya mengejar ketinggalan.
Dewi fotuna tampak tak memihak Mitra Kukar malam itu, David Maulana melanggar david Laly di kotak penalty. Wasit Anindito menunjuk titik putih, kesempatan bagus Persib samakan kedudukan. Kemenangan yang sudah didepan mata sirna saat Vladimir Vujovic eksekusi tendangan 12 pass dengan sukses menghujam jala gawang Shahar sebelah kanan, 1-1 Maung Bandung samakan kedudukan. Skor itupun bertahan hingga wasit menyudahi laga.
LINE-UP
PERSIB : I Made Wirawan (GK), Vladimir Vujovic (KK 69’, Goal PK 88’), Hermawan, Tony Sucipto, Dias Angga Putra, Hariono (KK 58’), Kim Jeffrey Kurniawan, Gian Zola (Febri 46’, KK 47’, David Laly 75’), Atep (C) (Taufiq 60’), Tantan (KK 54’, Samsul 60’), Juan Belencoso (Yandi Sofyan 75’) CADANGAN M. Natshir (GK), M. Agung Pribadi (KM 83”), Taufiq, David Laly, Samsul Arif, Yandi Sofyan, Febri Hariyadi
MITRA KUKAR : Shahar Ginanjar, Arthur Cunha Da Rocha (KK 25’), Seafulloh Maulana, Abdul Gamal, Michael Yansen Orah, Muhammad Bahtiar (Anindito 63’), Bayu Pradana (C), Rodrigo Dos Santos (KK 69’), Hendra Adi Bayauw, Septian David Maulana, Marlon Da Silva (Goal 28’) CADANGAN Gerri Martin (GK), Anindito Wahyu, Dian Irawan, Ronald Sesmot, Syahrizal, Yogi Rahadian, Zikri Akbar.

Sumber : simamaung.com/hampir-kandas-persib-samakan-kedudukan-di-menit-akhir
Like Fan Page Kami :) facebook.com/BobotohIndie

Terimakasih/Haturnuhun

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com